logo

Sekolah Kita

Di PKM 2024, “Al Zamzami” MAN 3 Kulon Progo Raih Juara 2 Hadroh

Di PKM 2024, “Al Zamzami” MAN 3 Kulon Progo Raih Juara 2 Hadroh
Grup hadroh 'Al Zamzami' MAN 3 Kulon Progo dalam Pekan Kompetisi Madrasah (PKM) Tingkat DIY Tahun 2024. (EDUWARA/MAN 3 Kulon Progo)
Setyono, Sekolah Kita08 Maret, 2024 22:59 WIB

Eduwara.com, WATES -- Tim Hadroh MAN 3 Kulon Progo, Al Zamzami meraih Juara 2 dalam Pekan Kompetisi Madrasah (PKM) 2024 Tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Kompetisi hadroh dilaksanakan pada hari kedua PKM, Kamis (7/3/2024) di Madrasah Integrasi (Kompleks MAN 3 Sleman, MTsN 6 Sleman, dan MIN 1 Sleman). Al Zamzami membawakan dua lagu, yaitu Bi Maulidil Hadi dan Thohirul Qolbi

Aulia Syifaul Husna, satu di antara vokalis Al Zamzami mengatakan, prestasi yang diraih tersebut tidak lepas dari latihan rutin dan kekompakan yang ditekankan pelatih.

“Alhamdulillah, latihan terus-menerus yang selama ini kita lakukan akhirnya membuahkan hasil meskipun Juara 2,” kata Syifaul, dalam rilis Jumat (8/3/2024).

Pelatih hadroh MAN 3 Kulon Progo, Tulus Tri Nugroho menjelaskan, butuh proses yang cukup lama bagi Al Zamzami dalam mempersiapkan diri menghadapi PKM. Terlebih siswa MAN 3 Kulon Progo yang turut dalam hadroh sebagian besar kelas 12, yang juga harus mempersiapkan ujian akhir. Namun demikian hal itu tidak menyurutkan semangat mereka baik dalam pembelajaran maupun berlatih hadroh.

“Usaha dan kerja keras anak-anak selama latihan hingga hari kompetisi mampu mengantarkan tim hadroh ini memperoleh Juara 2. Semoga prestasi tersebut menjadi motivasi untuk kesempatan-kesempatan berikutnya,” kata Tulus yang juga guru Akidah-Akhlak di MAN 3 Kulon Progo. 

Prestasi yang ditorehkan Al Zamzami pada PKM 2024 ini bukanlah kali pertama. Beberapa kejuaraan lain juga pernah diraih. Kecuali itu, grup hadroh MAN 3 Kulon Progo ini juga pernah diminta masyarakat untuk mengisi kegiatan hajatan. 

Dalam PKM 2024 ini, selain meraih Juara 2 cabang hadroh, perwakilan MAN 3 Kulon Progo juga mendapatkan prestasi sebagai Juara 3 Lompat Jauh. Kepala MAN 3 Kulon Progo, Syaefulani mengatakan, prestasi yang diraih dalam PKM tahun 2024 ini merupakan hal yang sangat membanggakan.

“Prestasi di tingkat Provinsi ini menjadi berita baik bagi kami, selain mengharumkan nama madrasah juga Kabupaten Kulon Progo,” katanya. (*)

Read Next