logo

Sekolah Kita

Lulus SNMPTN ITB, Siswi MAN 1 Sleman Ini Berbagi Tips

Lulus SNMPTN ITB, Siswi MAN 1 Sleman Ini Berbagi Tips
Febriyanti Nurul Jubaydiah, siswi MAN 1 Sleman yang diterima masuk universitas negeri lewat jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) ITB (Eduwara/Setyono)
Setyono, Sekolah Kita07 April, 2022 15:00 WIB

Eduwara.com, JOGJA – Menjadi wakil MAN 1 Sleman yang diterima masuk universitas negeri lewat jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Febriyanti Nurul Jubaydiah membagi kiat dan tips.

Tahun ini, Diah nama panggilan Nurul, diterima di Program Studi Sarjana Rekayasa Kehutanan Institut Teknologi Bandung (ITB). "Hidup Itu tentang usaha, bagaikan ulat itu butuh effort [usaha] lebih buat jadi kupu-kupu," kata Diah saat memaparkan motto hidupnya, Kamis (6/4/2022).

Baginya ungkapan syukur harus selalu dipanjatkan, karena selain lolos SNMPTN. Putri pasangan Musa dan Sudarsih ini juga diterima sebagai penerima beasiswa dari Rumah Amal Salman. "Alhamdulillah, lolos SNMPTN itu bonus yang diberikan Allah SWT," kata Diah.

Diah yang mengaku sejak kecil hobi menulis dan pernah memperoleh gold award dari lomba Indonesia Education International Innovative Competition 2021 (IEI2C) yang di selenggarakan oleh Indonesia Federation Publisher of Research Innovation (IFPRI).

Saat itu dirinya menang dengan menyajikan tulisan yang berjudul 'Tremaco Mask of Trembesi Leaves Powder as a Co-Adsorbent for Air Pollution Reduction'.

Menurut Diah untuk bisa lolos SNMPTN ada beberapa tips yang kiranya bisa dilakukan teman maupun adik kelasnya.

"Memastikan program studi (prodi) pilihan sesuai dengan minat dan bakat diri sendiri. Bukan paksaan dan bukan karena ikut-ikutan teman, kemudian cari informasi terkait prodi yang diminati" pesan Diah.

Ia menambahkan agar jangan takut mengikuti perlombaan dan berorganisasi. Mengenai metode belajar yang dilakukannya, Diah menceritakan bahwa yang yang diterapkannya adalah memahami konsep materi yang diajarkan. Bukan harus hafal materi. 

"Sebanyak apapun menghafal kalau tidak paham konsep yang dihafalkan itu sia-sia saja. Rutin mengikuti tes kemampuan dengan mengerjakan soal-soal. Rutin belajar di setiap harinya dan pastikan tempat dan suasana belajar yang nyaman," pungkas Diah.

Read Next