logo

Sekolah Kita

Kemendikbudristek Kembangkan Laman Resmi Pusat Prestasi Nasional

Kemendikbudristek Kembangkan Laman Resmi Pusat Prestasi Nasional
Pelaksana tugas (plt.) Kepala Pusat Prestasi Nasional Asep Sukmayadi dalam peluncuran laman Puspresnas bertajuk ‘Puspresnas di Hatiku, Prestasi di Jiwaku’ di Sentul, Bogor, Jawa Barat, pada Senin (29/11). (Kemendikbudristek)
Bunga NurSY, Sekolah Kita01 Desember, 2021 11:44 WIB

Eduwara.com, JAKARTA—Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi mengembangkan portal resmi yang merangkum berbagai informasi tentang kegiatan yang diselenggarakan Pusat Prestasi Nasional.

Dilansir dari siaran pers Kemendikbudristek pada Rabu (01/12/2021), Pelaksana tugas (plt.) Kepala Pusat Prestasi Nasional Asep Sukmayadi mengatakan melalui laman resmi pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id, masyarakat dapat mengetahui informasi tentang program-program Puspresnas serta menjadi eksposur pencapaian pemerintah dalam mengembangkan prestasi dan talenta peserta didik di Indonesia.

“Situs ini akan menyimpan semua rekam jejak yang terintegerasi. Ini merupakan perjalanan karya dan perjalanan cerita. Oleh karenanya kita harus terus fokus dan semangat,” terang Asep dalam sambutannya saat peluncuran laman Puspresnas di Bogor, Jawa Barat, pada Senin (29/11/2021).

Peluncuran laman ini, lanjut Asep, juga merupakan bagian dari cerita akuntabilitas pelayanan Pusat Prestasi Nasional. “Semoga laman ini bisa menjadi sumber informasi dan sumber inspirasi,” tutur Asep.

Melalui laman resmi Puspresnas ini, masyarakat dapat menemukan laman yang interaktif dan informatif terkait seluruh informasi ajang lomba yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional. Di samping itu, masyarakat juga dapat melihat galeri para talenta emas.

Pada peluncuran laman ini, Puspresnas juga menyelenggarakan webinar terkait sosial media yang terbagi menjadi dua sesi. Sesi pertama dibawakan oleh narasumber Ivan Lanin dengan tema ‘Pemanfaatan Media Sosial dan Bahasa untuk Pengembangan Potensi Diri’, dan sesi kedua dibawakan oleh Hijrah Saputra dengan tema ‘Pemuda yang Menyalakan Harapan Indonesia’.

Di samping itu, juga terdapat penyampaian karya kepada Asep Sukmayadi dari peserta didik berkebutuhan khusus atas nama Acalaida Cendaneswari dari SLB Negeri 1 Bantul. Turut hadir pada peluncuran ini, berbagai sobat prestasi dari komunitas alumni, mitra industri, media, institusi pendidikan, dan seluruh pegawai di lingkungan Puspresnas.

Read Next