logo

Kampus

Pendaftaran Program PPG Prajabatan Tahun 2022 Dibuka, Ini Syaratnya

Pendaftaran Program PPG Prajabatan Tahun 2022 Dibuka, Ini Syaratnya
Pengumuman Pembukaan Progam PPG Prajabatan Tahun 2022. (EDUWARA/@ppgkemendikbud)
Redaksi, Kampus02 Juni, 2022 19:32 WIB

Eduwara.com, JAKARTA – Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) Kemendikbudristek membuka seleksi calon Mahasiswa Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan Tahun 2022. Pembukaan itu diumumkan pada Kamis (2/6/2022) di laman web resmi Direktorat Pendidikan Profesi Guru Kemendikbusristek.

PPG Prajabatan adalah program pendidikan yang diselenggarakan setelah program Sarjana atau Sarjana Terapan bagi lulusan S1 maupun D4, baik dari kependidikan maupun nonkependidikan bagi calon guru untuk mendapatkan sertifikat pendidik pada pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah.

Pada 2022, Ditjen GTK Kemendikbudristek membuka kesempatan bagi 40 ribu mahasiswa untuk mengikuti Program PPG Prajabatan. Adapun program studi yang dibuka pada PPG Prajabatan tahun 2022 adalah Guru Kelas Sekolah Dasar (SD), Pendidikan Jasmani dan Kesehatan, Bahasa Indonesia, dan Matematika.

Juga untuk program studi Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PKn), Bahasa Inggris, Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Sejarah, Ekonomi, Biologi, Kimia, Fisika, Guru Kelas Taman Kanak-kanak (TK), dan Pendidikan Luar Biasa.

Syarat pendaftar merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) dan tidak terdaftar sebagai Guru/Kepala Sekolah pada Data Pokok Pendidik (Dapodik). Kemudian memiliki indeks prestasi kumulatif (IPK) paling rendah 3,00 (tiga koma nol nol) dan berusia paling tinggi 32 (tiga puluh dua) tahun pada 31 Desember tahun pendaftaran.

Karena diperuntukkan bagi lulusan S1 atau D4, maka pendaftar harus memiliki ijazah dengan kualifikasi akademik Sarjana (S1) atau Diploma Empat (D4) yang terdaftar pada Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) atau terdata pada basis unit data unit Penyetaraan Ijazah Luar Negeri bagi lulusan perguruan tinggi di luar negeri.

Untuk lulusan dalam negeri, pendaftaran program PPG Prajabatan dilaksanakan mulai 1-30 Juni 2022. Sedangkan bagi lulusan luar negeri dibuka mulai 1-25 Juni 2022. Terdapat tiga tahapan seleksi yang akan dilaksanakan yaitu seleksi administrasi, tes substantif, dan tes wawancara.

Perlu diperhatikan, tahapan seleksi bersifat sekuensial sehingga jika dinyatakan tidak lolos pada salah satu tahap, maka tidak dapat melanjutkan ke tahap berikutnya. Biaya pendaftaran dan seleksi tahap seleksi administrasi dan tes substantif sebesar Rp 200 ribu dan ditanggung oleh calon mahasiswa.

Nantinya perkuliahan PPG Prajabatan dilaksanakan selama dua semester dan biaya pendidikan per-semester sebesar Rp 8,5 juta. Calon mahasiswa yang dinyatakan lolos seleksi dan ditetapkan sebagai mahasiswa PPG Prajabatan Tahun 2022 akan memperoleh beasiswa dalam bentuk biaya pendidikan sebesar Rp 17 juta untuk mengikuti perkuliahan selama dua semester atau satu tahun.

Informasi lanjut mengenai syarat lengkap calon mahasiswa, tahapan seleksi, alur pendaftaran, dokumen yang diperlukan, jadwal pelaksanaan, dan ketentuan lain bisa dilihat di laman web resmi pengumuman Progam PPG Prajabatan Tahun 2022. (K. Setia Widodo)

Read Next