logo

Kampus

Tropical Kombucha kreasi Tim Bioteknologi UKDW Curi Perhatian Pengunjung IIFEX 2023

Tropical Kombucha kreasi Tim Bioteknologi UKDW Curi Perhatian Pengunjung IIFEX 2023
Tim dari Fakultas Bioteknologi Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) Yogyakarta berpartisipasi dalam gelaran Indonesia International Food Exhibition (IIFEX) 2023 di Surabaya pada Kamis-Minggu (15-18/6/2023). Menyajikan ‘Tropical Kombucha’, kreasi tim Fakultas Bioteknologi UKDW tersebut berhasil menjadi salah satu produk minuman best seller yang dijual pada pameran tersebut. (EDUWARA/Dok. UKDW)
Redaksi, Kampus21 Juni, 2023 20:17 WIB

Eduwara.com, JOGJA - Tim dari Fakultas Bioteknologi Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) Yogyakarta diundang oleh PT Kapal Api Global untuk berpartisipasi dalam gelaran Indonesia International Food Exhibition (IIFEX) 2023 yang diselenggarakan di Surabaya pada Kamis-Minggu (15-18/6/2023). 

Dalam rilis Rabu (21/6/2023) dijelaskan bahwa undangan tersebut merupakan bentuk apresiasi atas lima besar pemenang Lomba Kreasi Minuman yang diselenggarakan oleh Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY). 

Pameran internasional tersebut juga dihadiri oleh pengujung dari luar negeri seperti Malaysia, Singapura, Korea, Tiongkok, Taiwan, Jepang dan Italia. Para peserta memamerkan dan mempresentasikan hasil kreasi minuman ke setiap pengunjung yang hadir.

Sebelumnya, tim yang terdiri dari Yoga Angkawijaya Kristiawan (Mahasiswa Fakultas Bioteknologi UKDW), Debora Alfi Sunarya (Alumnus Fakultas Bioteknologi UKDW), dan Catarina Aprilia Ariestanti (Dosen Fakultas Bioteknologi UKDW) berhasil meraih Juara 3 dengan membawakan dua kreasi minuman hasil penerapan teknologi fermentasi. 

Dua kreasi minuman tersebut adalah teh kombucha dan susu kefir, dengan kombinasi produk terbaru dari Kapal Api selaku sponsor utama, berupa produk teh dengan merk Bonteh.

Yoga Angkawijaya Kristiawan menyebutkan ‘Tropical Kombucha’, kreasi yang ia buat bersama timnya, berhasil menjadi salah satu produk minuman best seller yang dijual pada pameran tersebut. 

Minuman kreasi ini merupakan pemanfaatan kombucha dari base Bonteh yang memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan dengan citarasa enak yang menyegarkan. Pengunjung yang hadir tampak sangat antusias dan penasaran untuk membeli produk tersebut.

“Bisa ambil bagian dalam kegiatan pameran ini merupakan pengalaman yang berharga. Saya sangat senang dapat terlibat dalam event IIFEX 2023 karena melalui event ini saya mendapatkan pengalaman yang luar biasa dan sangat berkesan,” kata Yoga. 

Lewat ajang pameran, Yoga mengaku belajar melihat kondisi lapangan dengan sudut pandang yang lebih luas terhadap perkembangan sektor makanan dan minuman yang semakin berkembang. 

“Kegiatan ini juga semakin melatih soft skills saya seperti public speaking, negotiation, time management, leadership, dan teamwork,” tuturnya. (*)

Read Next