Beasiswa
21 Juni, 2022 20:40 WIB
Penulis:Redaksi
Editor:Ida Gautama
Eduwara.com, SOLO – Pendaftaran Global Meraki Asa Scholarship (GMS) dibuka hingga 24 Juni 2022. Beasiswa tersebut adalah sebuah program yang dibentuk oleh Meraki Asa dengan memberikan bantuan berupa pendanaan dan bimbingan.
Meraki Asa adalah community-based platform yang menyediakan produk, jasa, dan wadah untuk menunjang pemuda Indonesia meraih mimpi studi ke luar negeri dan berkarya di kancah internasional.
Tujuan dari program tersebut yaitu untuk membantu pelajar Indonesia mendapatkan berbagai kesempatan bersekolah ke luar negeri dan memanfaatkan international opportunities yang ada.
Menurut pengumuman resminya, Global Meraki Asa Scholarship bertujuan untuk membantu pelajar/mahasiswa Indonesia dengan bantuan dana, international exchange mentorship, dan pelatihan skill yang dibutuhkan di era teknologi dan digitalisasi saat ini.
Melalui beasiswa tersebut, nantinya penerima akan mendapatkan beberapa benefit yaitu Private Mentoring bertema "Study Abroad: Maximize Our Potential as a Student". PrivateMentoring merupakan program berisi lima sesi mentoring.
Tidak hanya sebatas mentoring biasa, program ini membawakan exclusive mentoring dengan mentor profesional dengan pembahasan Find Your Life Purpose, Learn From The Expert, Motivation Letter 101, Interview Mock Up, dan Create Impact as a Leader.
Selain itu, penerima berkesempatan mengikuti TOEFL/IELTS Test Prediction, mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 1.500.000 selama enam bulan yang akan diberikan untuk 4-6 awardee terbaik sepanjang seleksi.
Kemudian Golden Ticket to IYE Japan: Phase II yang hanya diberikan untuk lima awardee terbaik pada akhir rangkaian kegiatan beasiswa, serta berkesempatan untuk mengadakan acara internasional besar bersama Meraki Asa.
Beasiswa Global Meraki Asa ditujukan kepada pelajar SMA/SMK/Sederajat dan mahasiswa aktif D3/D4/S1 dari seluruh perguruan tinggi di Indonesia. Peserta bersedia mengikuti tahapan seleksi dari awal hingga akhir, berkomitmen menjalankan program selama enam bulan, dan belum atau sudah menerima beasiswa dari pihak lain.
Adapun jadwal Global Meraki Asa Scholarship (GMS) sebagai berikut: regristrasi dilakasanakan pada 6-24 Juni 2022, pengumuman tahap administrasi pada 6 Juli 2022, pengumuman tahap motivation letter pada 15 Juli 2022.
Kemudian, interview pada 16-18 Juli 2022, pengumuman beasiswa pada 22 Juli 2022, welcome party penerima beasiswa dilaksanakan pada 24 Juli 2022, dan masa beasiswa dilaksanakan pada Agustus-Oktober.
Informasi lengkap terkait tahap pendaftaran, berkas yang dibutuhkan, dan tahapan seleksi bisa dilihat di laman web pengumuman resmi Global Meraki Asa Scholarship (GMS). (K. Setia Widodo)
Bagikan