logo

Kampus

Berbarengan Dies Natalis Ke-37, UMBY Siapkan Prodi S2 Psikologi Profesi

Berbarengan Dies Natalis Ke-37, UMBY Siapkan Prodi S2 Psikologi Profesi
Pagelaran wayang kulit saat puncak Dies Natalis ke-37 UMBY, Sabtu (26/8/2023) malam. UMBY bakal membuka kembali Prodi S2 Psikologi Profesi. (EDUWARA/K. Setyono)
Setyono, Kampus27 Agustus, 2023 19:33 WIB

Eduwara.com, JOGJA - Sempat ditutup Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek), Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) bersiap membuka kembali Program Studi (Prodi) S2 Psikologi Profesi.

Keputusan ini diambil bertepatan dengan Dies Natalis ke-37 UMBY yang diperingati Sabtu (26/8/2023) malam. Acara puncak diselenggarakan dengan mengadakan pagelaran wayang kulit.

Kabag Humas UMBY, Widarta, mengatakan Prodi S2 Psikologi Profesi bakal dibuka pada semester genap atau dua pada tahun ini.

"Persiapan Prodi Psikologi Profesi ini tidak hanya dilakukan UMBY. Beberapa kampus lain juga tengah menyiapkan," katanya.

Sebagai kampus yang dikenal memiliki Prodi Psikologi terbaik di antara kampus Yogyakarta lainnya, Widarta menyebut, Prodi S2 Psikologi Profesi UMBY akan memiliki keunggulan yang sama dengan Fakultas Psikologi UMBY yang tahun ini menerima 600 lebih mahasiswa baru.

Tidak hanya itu, Dies Natalis ke-37 UMBY tahun ini diwarnai pencapaian akreditasi Sembilan Prodi dari 16 Prodi di enam Fakultas. Saat ini UMBY juga tengah menyiapkan proses akreditasi beberapa Prodi lainnya.

"Tahun ini kami juga sudah membuka Prodi Keolahragaan di Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan (FKIP). Yang mesti tidak kami promosikan, namun peminatnya tinggi," katanya.

Sementara itu, Rektor UMBY Agus Slamet mengatakan peningkatan infrastruktur di lingkungan UMBY berupa sport center bertujuan untuk meningkatkan dan menyalurkan bakat dan minat mahasiswa, khususnya bidang keolahragaan. 

"Sport center UMBY diperuntukkan bagi mahasiswa agar meningkatkan soft skill dan (mendukung kegiatan) lain-lain," ujarnya.

Ditambahkannya, saat ini UMBY memiliki tiga kampus dengan enam Fakultas dan 16 program studi. 

“Ada 11 ribuan mahasiswa, mohon doanya semoga UMBY makin jaya dan dipercaya masyarakat Indonesia. Semoga perjalanan UMBY lancar menuju Universitas Unggul," lanjutnya.

Sedangkan pagelaran wayang menghadirkan Dalang Ki Catur Kuncoro dengan lakon Jumenengan Pringgondani. Pagelaran ini diawali atau muncuki oleh dalang cilik Athaya Jihadin Sadida dari Sedayu. Pagelaran wayang kulit terbuka bagi warga setempat, sebagai wujud syukur atas eksistensi UMBY selama ini.

Read Next