logo

Art

Di TICAE 2023, PEM Akamigas Sabet Juara 1 Kategori Cover Song

Di TICAE 2023, PEM Akamigas Sabet Juara 1 Kategori Cover Song
Pintari Luturmas, mahasiswi Politeknik Energi dan Mineral (PEM) Akamigas, berhasil menyabet juara pertama pada ajang “The 1st Teknokrat International Competition on Arts and Education (TICAE) 2023” yang diselenggarakan Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) pada 12 Juni hingga 9 Agustus 2023. Ia menjadi juara pertama untuk kategori lomba Cover Song. (EDUWARA/Dok. PEM Akamigas)
Redaksi, Art16 Agustus, 2023 18:35 WIB

Eduwara.com, BLORA -- Mahasiswi Politeknik Energi dan Mineral (PEM) Akamigas, Pintari Luturmas, berhasil menyabet juara pertama pada ajang “The 1st Teknokrat International Competition on Arts and Education (TICAE) 2023” yang diselenggarakan Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) pada 12 Juni hingga 9 Agustus 2023.

Kompetisi yang diselenggarakan secara daring ini menawarkan enam kategori lomba, yaitu Micro Teaching, SDGs Presentation, News Casting, Statistics Infographic, Aerobic Video dan Cover Song. Saat pengumuman pemenang pada Sabtu (12/8/2023), Pintari terpilih sebagai juara pertama untuk kategori Cover Song

“Saya senang banget bisa mewakili PEM Akamigas dan berhasil menjadi juara 1. Saya sudah berniat ikut lomba ini karena saya merasa cocok dengan bakat saya dan cukup percaya diri dengan keunggulan saya dalam hal tarik suara,” ujar mahasiswi Program Studi Logistik Migas Tingkat 4 PEM Akamigas ini, dalam rilis Rabu (16/8/2023).

Pintari memang membuktikan meski menempuh pendidikan di bidang teknik, darah seni yang mengalir dalam dirinya tak lantas hilang. Ia aktif di Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Paduan Suara PEM Akamigas. Kegiatan ini cukup membantu Pintari untuk tetap melatih kemampuannya dalam bernyanyi.

TICAE 2023 diikuti oleh 82 peserta dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Terdapat pula peserta dari luar negeri, seperti Filipina. 

“Peserta dari Politeknik hanya saya saja. Sedangkan yang lainnya dari universitas mana saja, saya lupa,” imbuhnya.

Pintari menceritakan bahwa gelar sebagai juara pertama diraihnya dengan cara meng-cover lagu Lyodra yang berjudul ‘Dear Dream’. Suara Pintari saat menyanyikan lagu ini bisa dinikmati di akun Instagram pribadi Pintari. (*)

Read Next