logo

Vokasi

Jelang PMB TA 2026/2027, PEM Akamigas Gelar Open Campus 2026

Jelang PMB TA 2026/2027, PEM Akamigas Gelar Open Campus 2026
Para pengunjung Open Campus PEM Akamigas tengah mendengarkan penjelasan dari pemandu Tour Fasilitas. Menjelang PMB TA 2026/2027, PEM Akamigas menyelenggarakan program Open Campus selama 2 hari, Jumat-Sabtu (23-24/01/2026). Kegiatan Open Campus ini diharapkan dapat memberikan pencerahan bagi orang tua dan calon mahasiswa dalam memilih jalur pendidikan yang tepat. (EDUWARA/Dok. PEM Akamigas)
Redaksi, Vokasi26 Januari, 2026 03:12 WIB

Eduwara.com, BLORA -- Politeknik Energi dan Mineral (PEM) Akamigas selama 2 hari, Jumat-Sabtu (23-24/01/2026), menyelenggarakan program Open Campus sebagai rangkaian Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun Akademik 2026/2027. 

Kegiatan ini ditujukan bagi para lulusan SMA/SMK sederajat beserta orang tua, untuk mengenal lebih dekat institusi pendidikan yang berada di bawah naungan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Energi dan Sumber Daya Mineral (BPSDM ESDM)-Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (KESDM).

Dalam sambutannya pembukaannya, Direktur PEM Akamigas, Erdila Indriani, menegaskan posisi institusi ini di peta pendidikan nasional. Saat ini, PEM Akamigas memiliki 5 program studi, di antaranya Teknik Produksi Minyak dan Gas, Teknik Pengolahan Minyak dan Gas, Teknik Instrumentasi Kilang, Teknik Mesin Kilang dan Losistik Minyak dan Gas. 

“Seluruhnya telah terakreditasi Unggul oleh LAM Teknik. Besar harapannya kita nanti ada program studi yang terkait dengan EBT atau renewable energy,” kata Erdila.

Dipaparkan Erdila, industri migas dikenal memiliki risiko tinggi (high risk) dan teknologi tinggi (high technology). Oleh karena itu, diperlukan orang-orang atau pribadi-pribadi yang sangat kuat sangat kuat karena nanti tempat kerjanya juga di remote area.

‘’Di tempat yang tidak nyaman, tempat yang panas, jauh terpelosok dan seterusnya, bahkan ada yang di tengah laut atau yang kita sebut sebagai offshore area,” katanya. 

Terkait hal ini, lanjut Erdila, tentunya diperlukan pendidikan yang lebih baik dan lebih berkualitas dibandingkan dengan yang lain. Oleh karenanya, PEM Akamigas melakukan baby sitting atau pendampingan intensif dari mulai mahasiswa masuk hingga lulus. 

“Pendidikan tidak hanya terjadi di ruang kelas, tetapi juga di asrama untuk membentuk budaya kerja, kedisiplinan, dan kesehatan fisik yang prima," paparnya.

Konsultasi

Kegiatan Open Campus PEM Akamigas ini dibuka untuk umum, yang ingin lebih mengetahui tentang PEM Akamigas, bukan hanya siswa/siswi SMA/SMK saja. Pada hari pertama hingga kedua, terdata ada lebih dari 300 pengunjung yang mengikuti Open Campus PEM Akamigas. 

Selama pelaksanaan Open Campus, pengunjung diberikan akses luas untuk Konsultasi Program Studi, untuk memahami spesifikasi kurikulum dari masing-masing program studi hingga prospek kerjanya.

Para pengunjung juga berkesempatan mengikuti Tour Fasilitas, meninjau langsung fasilitas laboratorium, ruang kelas, hingga lingkungan asrama, serta menikmati penampilan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) seperti marching Band, Paduan Suara, Bela Diri dan sebagainya.

Tidak hanya itu, para pengunjung juga diberikan akses luas untuk berkonsultasi tentang Strategi Karir, terutama untuk mendapatkan tips dan trik agar lulusan dapat terserap dengan cepat di dunia kerja.

Kegiatan Open Campus ini diharapkan dapat memberikan pencerahan bagi orang tua dan calon mahasiswa dalam memilih jalur pendidikan yang tepat. Dengan slogan "Energi untuk Negeri", PEM Akamigas berkomitmen terus mencetak "energi" baru yang akan memastikan ketahanan energi Indonesia tetap terjaga di masa depan.

Read Next