Dukung Pencegahan Stunting, Mahasiswa KKN UNS Ponggok Youth Health Day

17 September, 2022 06:25 WIB

Penulis:Redaksi

Editor:Ida Gautama

16092022-UNS KKN Ponggok.jpg
Ponggok Youth Health Day oleh KKN UNS Kelompok 229, Sabtu (20/8/2022). (EDUWARA/Dok. KKN UNS Kelompok 229)

Eduwara.com, KLATEN – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo yang tergabung dalam Kelompok 229 menggelar Ponggok Youth Health Day, pekan lalu. Acara itu melibatkan organisasi kepemudaan di wilayah Desa Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Klaten.

Koordinator Acara, Harnung Indah menuturkan, Ponggok Youth Health Day digelar untuk mendukung program pencegahan stunting di desa Ponggok.

“Program ini juga mengenalkan mengenai pentingnya mengetahui status Hemoglobin (HB) dan bahaya anemia pada remaja, khususnya remaja putri yang nantinya akan jadi ibu. Bahaya narkoba juga saat ini penting untuk disosialisasikan mengingat banyaknya penyalahgunaan narkoba di kalangan anak muda,” tutur Harnung dalam siaran pers yang diterima Eduwara.com, Kamis (15/9/2022).

Ponggok Youth Health Day juga menjadi puncak program kerja KKN UNS Kelompok 229 yang beranggotakan sembilan mahasiswa. Kesembilan mahasiswa tersebut adalah Muhammad Rizal (FMIPA), Haikal Narendra (FH), Iklilah Atikoh (FIB) dan Chalisna Paristiana (FH). Kemudian, Harnung Indah (FEB), Farah Fauziyah (FK), Veronica Dellachristi (FP), dan Diah Ayu ( FMIPA). Sedangkan dosen pembimbing adalah Umi Khaerah.

Ponggok Youth Health Day dilaksanakan dengan mengumpulkan semua remaja Desa Ponggok mulai dari usia SMP hingga yang sudah kuliah di Taman Balai Desa Ponggok. Digelar dengan konsep semi formal, kegiatan tersebut menghadirkan para narasumber yang kompeten dalam bidangnya.

Kegiatan diawali dengan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) Remaja dan Sosialisasi Anemia oleh Bidan Puskesmas Polanharjo, Harini. Posyandu Remaja berupa pemeriksaan kesehatan mulai dari tensi, lingkar lengan dan perut, kadar Hemoglobin (HB), berat dan tinggi badan, hingga bodyage. Kemudian dilanjutkan dengan bincang-bincang mengenai anemia baik dari bahaya hingga pencegahannya.

Acara diakhiri dengan talkshow tentang bahaya narkoba pada remaja dengan narasumber Kapolsek Polanharjo, H Nurwadi dan moderator Duta Genre Manado, Rahjay Pelengkahu. Sedangkan untuk memeriahkan Ponggok Youth Health Day, dihadirkan pula grup band khusus dari FEB UNS Solo.