logo

Kampus

Enam Nama Siap Bertarung dalam Pemilihan Rektor Unesa Periode 2022-2026

Enam Nama Siap Bertarung dalam Pemilihan Rektor Unesa Periode 2022-2026
Keenam bakal calon rektor Unesa periode 2022-2026 kompak mendeklarasikan diri sebagai bakal calon dan siap bersaing untuk Unesa yang lebih maju dan unggul di hadapan jajaran panitia pemilihan calon Rektor Unesa periode 2022-2026. (EDUWARA/Humas Unesa)
Redaksi, Kampus24 April, 2022 05:56 WIB

Eduwara.com, SURABAYA – Panitia Pemilihan Rektor Universitas Negeri Surabaya (Unesa) periode 2022-2026 telah menetapkan enam bakal calon Rektor Unesa. Keenam bakal calon rektor yang ditetapkan dalam Rapat Penetapan, Jumat (22/2/2022), adalah Bachtiar Syaiful Bachri, Djuli Djatiprambudi, Maspiyah, Mochamad Nursalim, Nurhasan, dan Trisakti.

“Bakal calon ini merupakan kandidat yang siap bersaing guna mewujudkan Unesa yang lebih maju, dan berprestasi dalam lima tahun ke depan. Mereka sebelumnya mengikuti tahap pendaftaran. Kemudian ada seleksi administrasi dan tes kesehatan,” kata Ketua Panitia Pemilihan Rektor Unesa, Madlazim, seperti dilansir dalam laman resmi Unesa, Sabtu (23/4/2022).

Seperti diketahui, masa jabatan Rektor Unesa periode 2018-2022 segera berakhir. Panitia Pemilihan Rektor mengumumkan penjaringan bakal calon sejak 23 Maret-4 April 2022 dan membuka pendaftaran bakal calon Rektor pada 28 Maret 2022 hingga 14 April 2022.

Nama-nama yang masuk kemudian melewati tahap verifikasi dan seleksi berkas administrasi pada 30 Maret-21 April 2022. Hasilnya, panitia menetapkan enam bakal calon rektor Unesa dalam Rapat Penetapan yang digelar di Ruang Rapat Lantai 9 Gedung Rektorat Kampus Lidah Wetan Surabaya, Jumat (22/4/2022).

Deklarasi Diri

Usai penetapan, keenam bakal calon rektor Unesa kompak mendeklarasikan diri sebagai bakal calon dan siap bersaing untuk Unesa yang lebih maju dan unggul di hadapan jajaran panitia pemilihan. 

“Kami bakal calon Rektor Universitas Negeri Surabaya 2022-2026, siap berkontestasi mewujudkan pemilihan calon rektor yang sejuk, aman, dan damai,” pekik mereka serentak.

Langkah yang diambil para bakal calon rektor tersebut mendapat apresiasi dari panitia pemilihan dan jajaran senat. Deklarasi tersebut tidak hanya sebagai ungkapan kesiapan mengikuti kontestasi, tetapi juga berkomitmen untuk mewujudkan proses pemilihan yang sejuk, aman dan damai.

Salah satu bakal calon, Bachtiar Syaiful Bachri, mengungkapkan alasannya untuk ikut berpartisipasi dalam kontestasi tersebut menjadi upayanya untuk mendapat kesempatan memimpin kampus ‘Satu Langkah di Depan’ itu lima tahun ke depan.

“Selamat kepada keenam bakal calon. Insya Allah bakal calon yang diterapkan punya niat baik untuk memajukan Unesa,” kata Ketua Senat Unesa, Haris Supratno, usai deklarasi.

Keenam bakal calon rektor tersebut akan disosialisasikan pada 25 April hingga 17 Mei 2022. Kemudian, mereka akan tampil menyampaikan visi, misi dan program unggulan bakal calon rektor Unesa pada 18 Mei 2022 mendatang. 

“Semoga proses ini berjalan lancar dan muncul kandidat terbaik dengan visi-misi serta program unggulannya untuk Unesa yang lebih maju dan unggul,” kata Madlazim. (*)

Read Next