logo

Sekolah Kita

Membanggakan, Kontingen Banjarnegara Bawa Pulang 5 Piala FTBI

Membanggakan, Kontingen Banjarnegara Bawa Pulang 5 Piala FTBI
Tim Festival Tunas Bahasa Ibu SMP Kabupaten Banjarnegara bersama peraih medali. Eduwara.com/Istimewa Dok. Kontingen FTBI Banjarnegara
Redaksi, Sekolah Kita23 November, 2021 23:26 WIB

Eduwara.com, SOLO—Kontingen Kabupaten Banjarnegara membawa pulang lima piala dalam event Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) yang diselenggarakan Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah di Hotel Lor In, Karanganyar, Jumat-Senin (19-22/2021).

Ketua Kontingen Kabupaten Banjarnegara, Teguh Riyanto S.S, ketika dihubungi Eduwara.com, Selasa (23/11/2021), mengatakan prestasi itu membuat bangga Kabupaten Banjarnegara.

“Alhamdulillah... Akhirnya perjuangan anak-anak dan pembimbing selama ini membuahkan hasil. Walaupun belum semua cabang memperoleh kemenangan seperti yang di harapkan. Namun begitu 5 medali yang diraih para siswa sangat membanggakan. Piala ini sebagai oleh-oleh pulang ke Banjarnegara,” ujar Teguh.

Kelima medali itu dipersembahkan oleh Aldela AF siswi SMPN 1 Banjarnegara sebagai juara I menulis aksara Jawa putri; Udi Ananda dari SMPN 1 Banjarnegara sebagai juara II menulis aksara Jawa putra. Selain itu Abyan Alif siswa SMPN 1 Banjarnegara meraih juara harapan II membaca aksara Jawa putra; Farah Biananda siswa SMPN 1 Purwonegoro meraih juara III pidato putri; Pradipta Pamor Pinilih dari SDN 1 Karangkobar juara harapan I baca geguritan.

Lebih lanjut guru SMPN 1 Banjarnegara itu mengungkapkan efek event itu bagi siswa yang memperoleh medali sangat besar. Mereka lebih termotivasi untuk belajar bahasa Jawa secara umum. Sementara itu bagi siswa lainnya setelah tahu teman mereka bisa berprestasi di tingkat provinsi, mereka termotivasi untuk bisa mendalami bahasa Jawa. “Mereka sadar ternyata siswa dari Banjarnegara juga bisa menang di provinsi dan mengalahkan siswa-siswa dari kota besar.”

Jadi Inspirasi

Atas kesuksesan itu, Kabid Sekmen Dindikpora Kabupaten Banjarnegara Drs. Bambang Budi Setyono, M.Pd. mengucapkan terimakasih kepada Teguh Riyanto dan seluruh anggota kontingen, terutama para juara.

"Saya ucapkan selamat dan terimakasih kepada Pak Teguh atas dedikasinya dalam menyiapkan anak-anak lomba di tingkat provinsi. Semoga keberhasilan ini menginspirasi siswa yang lain."

Tim Festival Tunas Bahasa Ibu SD Kabupaten Banjarnegara bersama peraih medali. Eduwara.com/Istimewa Dok. Kontingen FTBI Banjarnegara

 

Menurut Teguh, ucapan selamat dan terimakasih juga datang dari Kasi Kesiswaan SMP, Rita Khotijah, S. Pd. dan Kasi Kurikulum SMP, Suhardi, S,Pd. M.M. Mereka juga berharap siswa-siswi Banjarnegara dapat berprestasi lebih baik di masa depan.

Teguh juga mengungkapkan akan ada penghargaan untuk siswa yang berprestasi. “Dari Dinas Pendidikan seperti biasa akan disampaikan langsung oleh kepala dinas. Penyerahan dilakukan bersamaan dengan siswa berprestasi cabang lainnya pada akhir tahun atau bulan Desember. Dari sekolah juga seperti biasa memberi reward kepada siswa yang berprestasi apalagi ini tingkat provinsi.”

Para guru Bahasa Jawa di Banjarnegara, menurut Teguh, turut bangga. Mereka mendorong kabupaten menggelar kegiatan semacam Festival Tunas Bahasa Ibu. Hal itu sekaligus sebagai persiapan menghadapi Festival Tunas Bahasa Ibu tingkat provinsi tahun depan.”

Sementara itu, Aldela AF dari SMPN 1 Banjarnegara peraih juara I lomba menulis aksara Jawa putri berharap tahun depan ada lagi lomba seperti ini. “Supaya siswa lebih termotivasi mempelajari bahasa Jawa.”

Editor: Riyanta

Read Next