logo

Kampus

1.403 Mahasiswa UNS Solo Ikuti KKN Tematik Membangun Desa

1.403 Mahasiswa UNS Solo Ikuti KKN Tematik Membangun Desa
Pelepasan KKN Tematik Membangun Desa UNS Solo periode Januari Tahun 2023. (EDUWARA/Humas UNS Solo)
Redaksi, Kampus18 Januari, 2023 01:33 WIB

Eduwara.com, SOLO – Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo melepas 1.403 mahasiswa peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Membangun Desa periode Januari Tahun 2023, di Auditorium GPH Haryo Mataram, Selasa (17/1/2023). Para mahasiswa ini berasal dari 56 Program Studi (Prodi), dan terbagi dalam 142 kelompok serta tersebar di 123 desa.

Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan UNS, Ahmad Yunus mengatakan, kegiatan KKN sebagai bentuk mengimplementasikan dan memadukan antara ilmu pengetahuan yang diperoleh selama berkuliah di perguruan tinggi dengan kondisi riil yang dihadapi oleh masyarakat. 

Melalui KKN, mahasiswa diharapkan mampu menghadirkan solusi perubahan dan perbaikan yang terus menerus terhadap berbagai permasalahan yang terjadi di daerah. Yunus berharap para mahasiswa dalam melaksanakan aktivitas KKN Membangun Desa bisa memberikan berbagai manfaat.

"Harapan kita bersama mahasiswa ketika turun ke lapangan, baik turun ke desa atau turun ke industri masyarakat, sekaligus dapat mengangkat permasalahan yang ada dan mampu meninggalkan dampak yang positif. Mudah-mudahan dalam pelaksanaan KKN ini bisa terlaksana dengan lancar,” kata Yunus seperti dilansir Eduwara.com, Selasa (17/1/2023), dari laman UNS Solo.

Yunus menambahkan, program KKN Membangun Desa melakukan pendekatan empat rekayasa, yakni rekayasa sosial, rekayasa teknologi, rekayasa finansial, dan rekayasa pasar.

Pelepasan mahasiswa KKN Tematik UNS Membangun Desa dilaksanakan secara simbolis oleh Yunus kepada perwakilan Kepala Desa Srimulyo, Kecamatan Gondang, Kabupaten Sragen, Tri Prasetyo Utomo.

“Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim saya secara resmi melepas 1.403 mahasiswa KKN Tematik UNS Membangun Desa periode Januari 2023,” katanya.

Berkolaborasi

Kepala Desa Srimulyo, Tri Prasetyo Utomo yang juga alumnus Prodi Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) mengucapkan rasa terima kasihnya terkhusus kepada Unit Pengelola KKN UNS yang telah mempercayakan KKN UNS ke desa-desa.

“Semoga selama mahasiswa KKN, ada hubungan berkelanjutan dan berkesinambungan yang baik untuk kemajuan desa-desa kami. Karena tujuan desa tak akan tercapai apabila keberjalanannya tak didampingi oleh kampus. Kami sangat berterima kasih karena sangat terbantu dengan adanya program KKN ini,” paparnya.

Tri Prasetyo juga berpesan, kesempatan 45 hari ke depan merupakan sebuah kesempatan emas. Sehingga diharapkan para mahasiswa dapat berkolaborasi, memberikan ilmu yang sudah didapatkan di kampus untuk dimplementasikan ke desa serta ada hal positif yang ditinggalkan selama KKN di desa.

Alumnus Prodi Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian (PKP) Fakultas Pertanian (FP) UNS, Nugroho Hasan yang juga selaku CEO Kans.id menyampaikan, KKN Tematik Membangun Desa sebagai rasa bakti mahasiswa untuk negeri.

“Jangan kebanyakan berpikir ketika merencanakan program. Yang penting ketika sudah tahu potensi di desa itu, ada permasalahan apa di desa itu bisa langsung kalian rencanakan untuk melaksanakan program. Jadi nanti masih ada waktu untuk memberikan evaluasi terhadap program tersebut,” pungkas dia. (K. Setia Widodo/*)

Read Next